Data lengkap koleksi skripsi Versi Cetak Ekspor ke Excel Ekspor ke Word Ekspor ke XML Ekspor ke CSV Kembali ke daftar skripsi
Teori dan praktek yang diperoleh dari Mata Kuliah Teknik Pengolahan Masakan diharapkan dapat diterapkan pada Praktek Pengolahan Masakan Kontinental karena kesesuian materi yang berkaitan dengan pembuatan salad, soup dan main course, sehingga tidak akan mengalami kesulitan pada Praktek Pengolahan Masakan Kontinental. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis penerapan hasil belajar Teknik Pengolahan Masakan pada Praktek Pengolahan Masakan Kontinental meliputi kegiatan persiapan, pengolahan dan penyajian oleh mahasiswa DIII Jurusan Tata Boga Akademi Tata Boga Bandung yang berjumlah 36 orang mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik, pengumpulan data menggunakan angket dan pedoman observasi. Hasil penelitian penerapan Teknik Pengolahan Masakan pada persiapan, pengolahan dan penyajian Praktek Pengolahan Masakan Kontinental berdasarkan hasil pengolahan data dari angket dan observasi berada pada kriteria baik. Rekomendasi ditujukan kepada mahasiswa untuk lebih meningkatkan kemampuan yang berkaitan dengan Teknik Pengolahan Masakan, dengan lebih sering membaca buku atau literature pada saat dan setelah pelaksanaan pembelajaran Teknik Pengolahan Masakan. Kata kunci: Penerapan, Teknik Pengolahan Masakan, Praktek Pengolahan Masakan Kontinental